Aplikasi Penghemat Kuota Streaming Movie Hingga 60%

Tags

https://amirakostader.blogspot.co.id/2017/03/aplikasi-penghemat-kuota-streaming.html

Aplikasi Penghemat Kuota Streaming Movie Online Hingga 60%, Menonton video atau film secara online cukup menguras kuota paket internet anda. Hal ini disebabkan oleh transfer data gambar video yang cukup besar, terlebih jika anda menggunakan kualitas tinggi seperti HD atau Ultra HD. Umumnya streaming video saat ini dapat lancar di nikmati dengan jaringan minimal 3G.

Nah sebelumnya telah hadir Netflix di Indonesia, yang merupakan layanan situs nonton film online. Selain di Indonesia layanan ini juga telah hadir di 130 negara lainnya dan kemungkinan akan terus berkembang luas seiring dengan meningkatnya eksistensi streaming film di dunia. Anda dapat menikmati layanan straming film di Netflix dengan menggunakan smartphone, tab, komputer, laptop dan perangkat lainnya yang bisa terkoneksi ke internet. Nah untuk dapat menikmati layanan ini anda harus berlangganan, mulai dari 109 ribu rupiah per bulan.

Aplikasi Penghemat Kuota Streaming Movie Online Hingga 60% di Netflix

Bersumber dari liputan6.com kini telah hadir aplikasi penghemat kuota data internet di handphone dengan OS Android bernama Opera Max. Selain streaming video, aplikasi ini juga dapat menghemat ketika anda gunakan untuk streaming musik.

Sebagai contoh di layanan streaming film Netflix, kabarnya aplikasi ini dapat menghemat data hingga 60%. Bagi pengguna layanan Netflix tentunya aplikasi ini sangat membantu, kuota yang dihabiskan di Netflix perjam berkisar 700 MB (tergantung dari kualitas video).

Tentunya aplikasi ini sangat membantu pengguna ketika streaming, terlebih lagi jika menggunakan paket data internet seluler yang di batasi kuota. Dengan aplikasi ini berarti kita dapat menonton 2 film sekaligus pada jumlah kuota internet yang sama di Netflix.

Penutup

Terima kasih atas kunjungan anda di LingkaranDunia, serta membaca artikel yang mengenai Aplikasi Penghemat Kuota Streaming Movie Hingga 60%, dan semoga artikel ini bermanfaat buat anda. Jika ada yang kurang di mengerti silahkan ajukan pertanyaan lewat Email, Facabook LingkaranDunia dan lewat kolom komentar yang kami sediakan di bawah artikel ini.

Daftar Pustaka

  • http://amirakostader.blogspot.co.id/
  • http://blogpanduanmicrosoft.blogspot.co.id/

Comments
0 Comments