Perbedaan Blog dan Website (Situs Web)

Tags

https://amirakostader.blogspot.co.id/2017/03/perbedaan-blog-dan-website-situs-web.html

Perbedaan Blog dan Website (Situs Web) – Mungkin sebagian dari anda sudah paham ya apa perbedaan blog dan website. Jika saya pribadi mengerti perbedaannya namun sulit untuk menjelaskanya :D namun saya coba jabarkan dengan pengertian yang mudah dan simpel. Agar kita tidak salah dalam menyebutkan apakah itu sebuah blog atau website silahkan simak beberapa penjelasan berikut. Sebelumnya kita simak terlebih dahulu pengertian blog dan website yang saya kutip dari Wikipedia.

  • Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan yang dimuat sebagai posting pada sebuah halaman web umum. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
  • Situs web atau website adalah suatu halaman web yang saling berhubungan yang umumnya berada pada peladen yang sama berisikan kumpulan informasi yang disediakan secara perorangan, kelompok, atau organisasi.


1. Perbedaan Blog dan Website Dilihat Dari Segi Biaya Pembuatan

  • Blog: sebagian besar pemilik blog memulai belajar blog dengan mencoba membuat blog gratis terlebih dahulu, entah untuk coba-coba, iseng atau serius. Berbeda dengan blog gratis, untuk blog self hosted memerlukan biaya untuk membeli domain dan hosting. Namun blog gratis juga dapat di rubah menjadi blog self hosted atau istilahnya migrasi blog. Lalu kenapa ada yang memilih blog gratis dan ada yang memilih blog berbayar (self hosting)? silahkan anda simak penjelasannya di SINI.
  • Website: secara umum sebuah website dibangun dengan menggunakan domain dan hosting berbayar/sendiri. Karena fitur yang di tawarkan lebih lengkap serta memungkinkan pemilik website untuk memodifikasi tampilan website mereka sesuai selera dengan lebih mudah. Baik blog atau website self hosting jika menggunakan satu CMS yang sama maka tampilan menu dasbor-nya juga sama, misal sama-sama menggunakan WordPress Self Hosted.

2. Perbedaan Blog dan Website Dilihat Dari Segi Tujuan dan Isi Konten

  • Blog: secara umum blog dibuat dengan tujuan memberikan sebuah informasi atau sharing tentang suatu hal atau topik bahasan yang di sajikan dalam sebuah artikel baik mengharap sebuah keuntungan materi atau tidak. Meskipun blog tersebut di buat dengan tujuan untuk memperoleh uang namun sebenarnya uang adalah urusan belakangan jika blog sudah populer dan memiliki trafik yang tinggi. Trafik itu datang jika blog kita memberikan banyak informasi dan konten, seiring kita juga melakukan optimasi blogging lainnya.
  • Website: sejak pertama di bangun secara umum bertujuan memperoleh keuntungan real seperti menawarkan jasa, menjual produk, promosi sebuah kelompok organisasi atau perseorangan. Blog juga bisa untuk menjual produk dan menawarkan jasa, namun kembali lagi hal tersebut bisa dilakukan dengan cara terlebih dahulu fokus pada isi konten untuk mendatangkan trafik.

3. Perbedaan Blog dan Website Dilihat Dari Segi Tampilan

  • Blog: secara umum di desain dengan tampilan yang memiliki banyak kolom, widget atau menu navigasi dengan tujuan pengunjung blog bisa melihat semua kategori atau artikel pilihan sebuah blog. Untuk tampilan homepage atau halaman depan bisa saja sebuah blog di desain mirip dengan sebuah website.
  • Website: di desain dengan tampilan fokus pada homepage atau halaman depan yang simpel (statis), halaman tambahan lain seperti rincian produk, testimoni pengguna, keunggulan produk dan lain sebagainya. Secara umum pengunjung website datang dengan mengunjungi halaman depan terlebih dahulu, sedangkan pengunjung blog datang dari halaman posting artikel terlebih dahulu.

Jadi pada intinya perbedaan blog dan website adalah dari apa yang mereka tawarkan, jika blog menawarkan artikel (informasi) sedangkan website menawarkan produk atau jasa atau program. Tidak semua website membutuhkan ranking dan trafik, misal saja website kampus karena orang akan mengunjunginya dengan terlebih dahulu mengetahui adanya universitas tersebut atau dari offline ke online. Berbeda dengan website atau situs jual beli, trafik dan ranking/rating itu penting agar situs mereka bisa di temukan di mesin pencari pada kata kunci tentang jual beli. Itulah mengapa website sering menggunakan jasa pengiklan dan juga optimasi SEO.

Penutup

Terima kasih atas kunjungan anda di LingkaranDunia, serta membaca artikel yang mengenai Perbedaan Blog dan Website (Situs Web), dan semoga artikel ini bermanfaat buat anda. Jika ada yang kurang di mengerti silahkan ajukan pertanyaan lewat Email, Facabook LingkaranDunia dan lewat kolom komentar yang kami sediakan di bawah artikel ini.

Daftar Pustaka

  • http://amirakostader.blogspot.co.id/
  • http://blogpanduanmicrosoft.blogspot.co.id/

Comments
0 Comments