Tata Cara Memunculkan Menu Penghasilan Di Blog Dengan Benar

Tags

Memunculkan Menu Penghasilan Blog

Apa itu Menu Penghasilan?

Fungsi menu ini untuk mendaftarkan blog sobat ke Google AdSense atau jika sobat sudah mempunyai akun AdSense sebelumnya, menu ini bisa digunakan untuk menghubungkan akun AdSense yang sobat miliki dengan blog sobat di blogger.
Jika akun AdSense sudah terhubung dengan blog, sobat bisa menampilkan iklan di blog tanpa harus memasang kode iklan.

LIHAT JUGA: Cara Mendapatkan Google AdSense Full Version (AKOSTADER)

cara menampilkan tab Penghasilan/Earning/Uangkan/Monetize google adsense di antarmuka blogger dasbor. Terkadang kita berpikir kemana ini tab penghasilan di dasbor blogger kok gak ada. Mau daftar adsense jadi bingung karena waktunya habis untuk cari-cari tab penghasilan yang hilang.
Sekedar info. Pendaftaran adsense yang paling baik adalah dengan blogger. Karena jika tidak diterima/diapproved maka kita bisa buat blog baru lagi dan tetap gratis. Sebab blog yang pernah ditolak akan ditandai oleh google dan jika didaftarkan ulang sangat sulit untuk disetujui. Kalaupun disetujui, kemungkinan hal itu terjadi 1001 atau hanya berpeluang 0,009% untuk diterima. Tapi ini hanya berdasarkan pengalaman.

Video Cara Memunculkan Menu Penghasilan di Blog:

 

Terus gimana cara menampilkan menu ini?

Berikut ini adalah sedikit trik yang bisa digunakan untuk menampilan menu Penghasilan di blogger.

Login ke dasbor blogger dan langsung klik blog yang dimaksud.
1. Klik Setelan, klik Bahasa dan pemformatan. Lihat gambar bawah.
2. Rubah setelan bahasa di atas. Ganti dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris Amerika Serikat atau Inggris United Kingdom.

3.Klik Simpan perubahan.
4.  Menu penghasilan belum muncul. Maka Tekan tombol Refresh yang ada di pojok atas kanan layar laptop anda (atau klik F5, maka tampilan Penghasilan atau Earning akan muncul di dasbor blogger). seperti pada gambar di bawa ini.
Nah sekarang menu Penghasilan di blog sobat sudah tampil. Sobat bisa menggunakannya untuk mendaftar Google AdSense atau menghubungkan akun AdSense yang sudah sobat miliki.

Terima kasih atas kunjungan teman-teman di blog saya dan semoga artikel ini bisa membantu teman dalam menyelesaikan masalah teman, dan selamat mencoba.

Comments
0 Comments